Kumpulan Puisi Dinamisme Kata Karya Detyani Aulia Malik

Kumpulan Puisi Dinamisme Kata Karya Detyani Aulia Malik


BEWARAPERS.ID - Kumpulan puisi ini ditulis oleh mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammdiyah (UM) Bandung, Detyani Aulia Malik dengan judul 'Dinamisme Kata'. Selamat membaca!


Maret

Banyak hal yang datang di bulan Maret

Beberapa memang harus diambil

Beberapa memang harus dihilangkan

    Jujur saya bingung,

    Sesak ini harus dimasukan kedalam kategori yang mana?

    Entahlah ini niskala atau amerta 

    Yang jelas semoga dan serta mulia


Pasar Malam

Mengapa manusia tak ramai-ramai lahir?

Mengapa manusia tak ramai-ramai mati?

Jika saja dunia ini seperti pasar malam,

    Ramai yang berkunjung

    Ramai yang berpergian

    Ah dasar huru hara manusia


Redup

Senyap terdiam di sudut kamar

Penat akan seluruh rutinitas

Bukan ingin menyerah

Namun hanya ingin rehat sejenak

Meredup raga ini

Bukan ingin dihakimi

    Hanya ingin dimengerti

    Untuk setiap kapasitas diri

    Tak selamanya terang bahagia

    Tak selamanya redup menyedihkan

    Sejenak, aku harus menarik diri

    Dari hingar bingar dunia yang mulai renta


Maaf

Maaf hanya sekadar kata

Hati yang luka tetaplah luka

    Untuk apa ada kata maaf jika hanya sekadar dusta?

    Apakah maaf secara nyata?

    Atau hanya menggugurkan kesalahan?


Mati

Hantam saja terus sampai ia mati

Senang bukan jikalau ia mati?

    Mati

    Secara karakter dan mentalnya

    Selamat dan semoga untuk ia yang masih bertahan 

    Setelah digunjing, dicaci, dimaki, dibuang, lalu diabaikan

Diabaikan keberadaannya

Diabaikan jejaknya

Beranjak nyenyat untuk ia

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama