BEWARAPERS.ID, Bandung - Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung merayakan Milad Ke-7 UM Bandung dengan jalan sehat pada Rabu, (14/06/2023). Jalan Sehat ini dimulai pada pukul 07.00 WIB dengan memutari jalan sekitar kampus UM Bandung.
Acara milad UM Bandung ke-7 tahun ini dihadiri langsung oleh Rektor dan juga civitas akademika termasuk oleh Program Studi (Prodi) Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD).
Perwakilan dari Prodi PIAUD sendiri dihadiri oleh 6 orang, namun hal tersebut tidak menurunkan semangat dan antusiasme dalam merayakan Milad ke-7 UM Bandung pada tahun 2023 ini.
Ai mahasiswi dari prodi PIAUD menjelaskan bahwa milad UM Bandung ke-7 ini sangat berkesan karena ini merupakan milad yang bertepatan dengan semester akhir.
“Karena kita berkuliah di UMB dan juga bertepatan dengan semester akhir maka sangat berkesan” ujar Ai kepada BewaraPers.
Selain itu, Ai juga menyampaikan harapannya dari Milad ke-7 UM Bandung ini.
“Semoga UM Bandung bertambah maju agar dapat menciptakan generasi penerus yang menjunjung tinggi nilai islamic.” tutup Ai mewakili 5 orang temannya(*)
Wartawan: Daffa, Vivih
Editor: Prita Hazra
Tags:
Kampus