BEWARAPERS.ID, Bandung - Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Ilkom) UM Bandung angkatan 2020 membuat kelompok dalam menyusun short movie yang beranggotakan sembilan orang pada akhirnya meraih juara umum dalam perlombaan short movie yang berjudul IKHSAN (16/12/2023).
Para mahasiswa tersebut diantaranya adalah Suci Ervina Nabilawati, Eldin Aqil, Ferly Rizky, Muhammad Irfan, Mochammad Fadhilah, Bisri Mustofa, Naufal Zuhdan, Rizki Nurhidayatullah, dan Riziek Al Rasyid.
Digelar di Gedung Kesenian Sabilulungan, dan diselenggarakan oleh LAZISMU, pengumuman hasil menang kemudian disimbolisasikan melalui piagam penghargaan untuk kemudian diserahkan kepada kelompok menang.
Short Movie IKHSAN sendiri, bercerita mengenai kehidupan seseorang yang mendedikasikan dirinya secara tulus untuk memberikan bantuan serta support kepada orang lain dengan menekankan makna ikhlas sebagai bentuk investasi yang dilihat dan diapresiasi oleh Allah.
Suci Ervina selaku perwakilan kelompok menjelaskan harapan dari menangnya kelompok "Menginginkan bahwa kemenangan menjadi inspirasi bagi orang lain untuk terlibat dalam tindakan filantropi dan memberikan dukungan kemanusiaan." Ujarnya saat diwawancarai Bewara Pers.
Meskipun pada awalnya short movie hanya dipublikasikan untuk tugas Ujian Tengah Semester (UTS) mata kuliah sinematografi saja, namun setelah di submit ke pihak LAZISMU, mendapatkan kategori juara umum.
Suci juga menerangkan bahwa proses syuting singkat namun tetap efektif "Proses pembuatan naskah hanya sehari, besoknya sudah mulai syuting dengan proses 2 hari dilanjut dengan team editor" Pungkas Suci.
Sebagai tambahan, timeline publikasi short movie yaitu tanggal 10 Desember submit via email ke pihak LAZISMU, tanggal 15 Desember mendapatkan pengumuman menang, dan tanggal 16 Desember mengambil piagam di Gedung Kesenian Sabilulungan.
Wartawan: Prita Hazra Santana
Editor: Prita Hazra Santana