Foto bersama Dr. Ir. H. Sodik Mudjahid, M. Sc selaku Anggota DPR MPR RI, bersama mahasiswa Administrasi Publik di Auditorium KH Ahmad Dahlan UM Bandung pada Jum'at, (8/12/2023). (Foto: Dokumentasi Administrasi Publik)
BEWARAPERS.ID, Bandung - Program Studi Administrasi Publik Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung menggelar kuliah umum sesi kedua dalam rangkaian Kuliah Bareng Birokrat yang bertajuk “Reformasi Birokrasi di Era Society 5.0 Guna Meningkatkan Kualitas Pelayanan Publik” pada Jum'at, (8/12/2023).
Bertempat di Auditorium KH Ahmad Dahlan UM Bandung, sesi kuliah umum menghadirkan pembicara Dr. Ir. H. Sodik Mudjahid, M. Sc selaku Anggota DPR MPR RI, dan dihadiri pula oleh Sekretaris Prodi (Sekprod) Rikki Maulana Yusuf S. IP., M. Ap beserta Dosen Administrasi Publik lainnya.
Dalam pemaparannya, Sodik Mudjahid menjelaskan bahwa pentingnya kita dalam membangun pelayanan publik yang lebih berkembang di era Society 5.0. Ia juga menyampaikan bahwa terdapat beberapa prinsip society dalam reformasi birokrasi guna meningkatkan pelayanan.
"Satu adalah ditetapkan dulu visi kita apa? Tujuan kita apa? Target kita apa? Kedua adalah dibuat regulasinya. Ketiga dibuat program-programnya dengan lebih terukur. Keempat adalah dibuat edukasinya atau sosialisasinya. Kelima adalah secara rutin dilakukan kontrol dan evaluasi apakah target-target reformasi target-target IT itu sampai atau tidak. Sehingga kita bisa memperbaiki dengan cepat," Pungkasnya
Tidak sampai situ, saat diwawancarai oleh wartawan Bewara Pers, Sodik Mudjahid menyampaikan strateginya dalam mengatasi tantangan yang muncul selama proses reformasi birokrasi. Seperti terukurnya proses reformasi, hadirnya keteladanan dari para pemimpin, sanksi yang sesuai bagi para ASN, serta keberimbangannya antara reward dan punishment.
“Sekiranya dengan keseimbangan itu, maka reformasi birokrasi akan berjalan dengan baik dan pelayanan semakin baik, publik semakin puas, termasuk orang luar. Makin banyak pula yang masuk ke Indonesia, salah satunya dalam bidang investasi,” Ujarnya kepada Bewara Pers
Selain itu, dalam kesempatannya Nurul Saepul menyampaikan bahwa birokrasi sekarang itu perlu reformasi, karena pelayanan pelayan publik di birokrasi saat ini cenderung jalan di tempat dan cenderung lambat, lama dan kurang efektifnya waktu.
“Urgensi dari kami mungkin dari para birokrasi birokrasi yang sekarang sudah ada perlu mengikuti tuntutan zaman karena pada dasarnya setiap orang atau setiap manusia itu selalu berubah-ubah, oleh karena itu urgensinya kita sebagai makhluk hidup perlu untuk menyesuaikan dengan tantangan zaman saat ini,” Ujar Ketua Pelaksana
Wartawan : Rahmi, Febi, Himaya
Editor : Yogi Bagus Prasetyo
|