Mina Harvianti Sabila, peraih IPK tertinggi
dan lulusan terbaik di Wisuda ke-7 Universitas Muhammadiyah Bandung pada minggu
(29/12/2024). (Foto : Kaisan / Bewara Pers)
BEWARAPERS.ID, Bandung – Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung menggelar Sidang Senat Terbuka dalam rangka Wisuda ke-7 Program Sarjana yang bertajuk “Berinovasi dan Berkontribusi Tanpa Henti.” Pada Minggu (29/12/2024) di Auditorium K.H. Ahmad Dahlan.
Pada
wisuda yang diselenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung, empat
mahasiswa berhasil meraih predikat sebagai peraih Indeks Prestasi Kumulatif
(IPK) tertinggi. Salah satu dari mereka adalah Mina Harvianti Sabila, yang
berasal dari Program Studi Manajemen dengan IPK 3,92. Selain itu, Mina juga
diakui sebagai lulusan terbaik Fakultas Ekonomi dan Bisnis dalam acara wisuda
ke-7 tersebut.
Dalam menyelesaikan studinya di UM Bandung, strategi Mina dari semester awal hingga lulus adalah dengan menghargai proses sebagai kunci keberhasilannya dalam meraih gelar sarjana, sekaligus menjadi lulusan terbaik di Wisuda ke-7 Universitas Muhammadiyah Bandung
“Tekadang
kalimat hasil tidak mengkhianati proses itu memang benar adanya. Jadi
maksimalkan proses, saat di kelas, atau di luar kelas, di kampus atau di luar kampus. Maksimalkan semuanya.” Ujarnya.
Kebahagiaannya
semakin memuncak ketika melihat senyuman ibunya, yang ia anggap sebagai
bidadari sejati dalam hidupnya. Mina mengenang perjalanan yang dilalui bersama
ibunya, seorang orang tua tunggal yang selalu memberikan dukungan tanpa henti.
“Terima
kasih telah menjadi bukti bahwa bidadari itu memang ada.” Ungkap Mina penuh haru
bahagia.
Terakhir
Mina memberikan pesan kepada mahasiswa baru, serta mahasiswa yang sedang menyusun
skripsi untuk terus berproses saja.
“Berproses
saja, tidak usah fokus pada hasilnya, yang terpenting kalian sudah memaksimalkan
usaha di setiap proses yang ada.” Tambahnya.
Wartawan: Abdul Hakim Ghibran, Kaisan Nailus
Syarof
Editor: Abdul Hakim Ghibran